Keluhan Tentang Bus Malam PMTOH Jurusan Medan-Banda Aceh

Blog ini saya tulis sebagai salah satu bentuk ekspresi kekecewaan saya terhadap manajemen bus malam PMTOH . Sebelumnya, saya adalah pelanggan tetap PMTOH semenjak kepindahan saya ke Banda Aceh awal tahun 2013 lalu. Tadinya, PMTOH dikenal sebagai bus malam yang paling cepat diantara bus malam lainnya dengan jurusan yang sama (Medan-Banda Aceh PP). Namun seiring berjalannya waktu, malah reputasi itu menurun, khususnya sejak ditambahnya armada baru Kelas Eksekutif 28 Seat (keberangkatan pukul 21.00 WIB). Padahal seharusnya penambahan armada yang lebih berkelas ini menjadi titik dorong peningkatan pelayanan dan merangkul lebih banyak pelanggan, apalagi bisnis travel menggunakan bus malam semakin berkembang sejak berakhirnya masa operasional Bandara Polonia di Kota Medan dan dihilangkannya beberapa operasional maskapai penerbangan dengan rute Banda Aceh-Medan. Sejak diluncurkannya armada baru PMTOH Kelas eksekutif 28 Seat tersebut, membuat saya semakin nyaman untuk bepergian. Na...