Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2017

Semakin Mengagumi Sri Mulyani Melalui Kuliah Umum di Unsyiah

Gambar
Kamis (5/1) menjadi satu hari yang berkesan bagi saya karena bisa menyaksikan dan mengikuti kuliah umum yang langsung dibawakan oleh salah satu Srikandi Indonesia idola saya: Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati (SMI) . Terus terang, saya mengidolakan SMI sejak beliau menjabat sebagai Menkeu periode sebelumnya, saat itu masih sebagai anggota Kabinet Indonesia Bersatu di bawah pimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. SMI menjadi sosok menkeu yang menurut saya berhasil merombak besar-besaran instansi yang dipimpinnya, tempat di mana saya juga bekerja. Perombakan besar ini kemudian lebih dikenal dengan istilah Reformasi Birokrasi. Reformasi Birokrasi di jajaran Departemen Keuangan (kini bernama Kementerian Keuangan ) menjadi salah satu pionir dan titik tolak terhadap reformasi birokrasi di kementerian lain, bahkan hingga luar negeri. Salah satu polanya adalah penerapan rewards and punishments  yang signifikan dan sama sekali berbeda. Sepertinya kepergian SMI dari Kem